Kemenkes Berkolaborasi dengan RSJPD dan RSAB Harapan Kita Gelar Workshop Digital

Kemenkes Berkolaborasi dengan RSJPD dan RSAB Harapan Kita Gelar Workshop Digital

 

(7/6) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Indonesia dengan menyelenggarakan workshop konten media digital untuk rumah sakit vertikal. Workshop ini diadakan pada tanggal 6 - 7 Juni di Auditorium Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta.

 

Acara ini diikuti oleh berbagai karyawan dari Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita serta Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita. Dengan menghadirkan narasumber berpengalaman di bidang media digital dan komunikasi, workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan karyawan rumah sakit dalam mengelola dan mengoptimalkan konten media digital, sehingga dapat memberikan informasi yang lebih baik kepada masyarakat serta memperkuat citra positif rumah sakit. Tidak hanya itu tapi juga menghasilkan konten-konten kreatif sehingga memberikan nuansa menarik dalam bidang industri kesehatan khususnya untuk membuat masyarakat terus menggunakan pelayanan di RS masing-masing dan tentunya di Indonesia.

 

Antusiasme peserta terlihat dari keaktifan mereka dalam mengikuti setiap sesi dan praktik langsung yang diberikan oleh para ahli. Dengan suksesnya penyelenggaraan workshop ini, diharapkan kualitas komunikasi dan penyebaran informasi di rumah sakit vertikal akan semakin baik, mendukung terciptanya pelayanan kesehatan yang lebih berkualitas, transparan dan terpercaya.