Survei Akreditasi Institusi Penyelenggara Pelatihan Kesehatan Divisi Diklat RSJPDHK

Survei Akreditasi Institusi Penyelenggara Pelatihan Kesehatan  Divisi Diklat  RSJPDHK

Survei Akreditasi Institusi Penyelenggara Pelatihan Kesehatan

Divisi Pendidikan dan Pelatihan Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita

 

Jakarta, hari ini dan besok tanggal 12 dan 13 Desember 2019,  dilaksanakan  Survei  Akreditasi Institusi Penyelenggara Pelatihan Kesehatan di Divisi Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita (RSJPDHK) oleh Tim Assesor Puslat BPPSDM  Kementerian Kesehatan RI.

Survei akreditasi ini dibuka oleh Direktur Umum dan SDM RSJPDHK Dr. dr. Basuni Radi, Sp.JP(K). Paparan mengenai Divisi Diklat, pengajaran dan fasilitas yang diberikan kepada peserta diklat disampaikan oleh Kepala Divisi Diklat Dr.dr. Cindy Elfira Boom, Sp.An.

Tim Assesor ini diketuai oleh dr. Achmad Subagjo Tancarino, MARS, sedangkan Tim Assesor yang lain diantaranya Ibu Vermona Marbun, S.Kp, MKM,  Ibu Liliek Dias Kuswandari, SKM, M.Pd, dan Bapak Laurence Ronald Kowel.

Tim ini melakukan telusur  Gedung Diklat   RSJPDHK yang terdiri dari empat lantai. Ruang kelas, ruang diskusi, ruang pelatihan, ruang lab. komputer, ruang olahraga, serta  ruang makan untuk peserta training. Telusur berkas juga dilakukan oleh Tim Assesor.

Dengan akreditasi ini diharapkan Divisi Diklat semakin memaksimalkan pemberian training kepada para peserta Diklat di RSJPDHK. (RR/Hukormas)