Berjuang Dan Berbagi Bersama Tim COVID-19 Di Rumah Sakit Jantung Dan Pembuluh Darah Harapan Kita
Penulis: Osty Histry Kapahang, S.Kep., Ners
Tidak ada yang pernah menyangka akan terjadinya pandemi COVID-19. Berbagai upaya telah dilakukan oleh pemerintah dan berbagai layanan kesehatan dalam menanggulangi penyebaran virus corona ini. Situasi COVID-19 di Indonesia per tanggal 24 Oktober 2021 mencapai 4.240.019 kasus konfirmasi, dengan angka kesembuhan sebesar 4.082.454 kasus yang menunjukkan kemajuan yang sangat pesat dalam penanganan dan pengendalian kasus COVID-19 di Indonesia (Satgas COVID-19, 2021). Sebagai seorang Perawat di garda terdepan yang turut serta dalam upaya penanganan COVID-19 di Rumah Sakit Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita (RSJPDHK), saya selalu berusaha untuk memberikan pelayanan yang maksimal baik bagi pasien, keluarga maupun bagi kami semua sesama tenaga kesehatan.
Perawat memiliki peran dan tanggung jawab penting selama pandemi COVID-19 (Fawaz, M., Anshasi, H., Samaha, a., 2020). Tidak hanya sekedar memberikan asuhan pelayanan yang maksimal, tentunya dibutuhkan aksi nyata dalam mempercepat penanganan dan pengendalian penyebaran COVID-19. Dengan tetap melaksanakan anjuran pemerintah melalui mematuhi protokol kesehatan yang wajib dilakukan, dibutuhkan inovasi dan upaya yang nyata, salah satunya yaitu dengan edukasi kesehatan menggunakan media sosial dan juga media elektronik.
Promosi kesehatan di tengah krisis pandemi COVID-19 menjadi lebih penting dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Dimana promosi kesehatan ini berfokus pada peningkatan akses informasi kesehatan yang lebih baik serta mampu berkontribusi dalam melawan pandemi global COVID-19 (Simkhada, P, et al, 2020). Sebagai seorang perawat profesional, kemampuan dan kreativitas dalam memberikan edukasi kesehatan yang berkualitas wajib dimiliki serta terus di tingkatkan. Di era digital seperti sekarang ini, kecenderungan masyarakat dalam menggunakan teknologi informasi dalam membantu kehidupan sehari-hari sangat kontras terlihat ditambah dengan diberlakukannya pembatasan aktivitas, edukasi melalui media sosial dan media elektronik lainnya menjadi sangat efektif dan efisien dalam membagikan pengetahuan bagi masyarakat umum dan juga sesama tenaga kesehatan.
Dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi yang ada seperti Instagram Reels dan juga media informasi CardioNews dari RSJPDHK, informasi terkait panduan maupun anjuran terbaru dalam menghadapi pandemi COVID-19 dapat diterima oleh berbagai kalangan masyarakat serta tenaga kesehatan dimanapun dan kapanpun juga. Informasi kesehatan terkait penanganan COVID-19 dibuat secara menarik dan sederhana sehingga mudah untuk dipahami semua kalangan masyarakat. Hal ini tentunya akan sangat memberikan efek positif bagi percepatan penanganan pandemi COVID-19 ini.
Semoga dengan adanya inovasi dalam hal edukasi kesehatan dan informasi yang menarik seperti ini, akan semakin mempercepat penanganan dan pengendalian infeksi COVID-19 di Indonesia. Tetap semangat dan salam sehat!
Sumber:
Satuan Tugas Penanganan COVID-19, (2021). Berita Terkini Data Vaksinasi COVID-19 (Update per 24 Oktober 2021). Diperoleh dari: https://covid-19.go.id/berita/data/vaksinasi-covid-19-update-24-oktober-2021
Fawaz, M., Anshasi, H., Samaha, a., (2020). Nurses at the Front Line of COVID-19: Roles, Responsibilities, Risks and Rights. Am J Trop Med Hyg. 2020 Oct; 103(4): 1341-1342. Diperoleh dari: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7543802/
Simkhada, P. et al, (2020). The Role of Health Promotion during the COVID-19 Pandemic. Journal of Health Promotion, Vol 8 June 2020, pp. 1-4. Diperoleh dari: https://www.nepjol.info/index.php/jhp/article/download/32964/25951